Home > News

Parlemen Asia Bahas Krisis Demografi, Tantangan Bonus Demografi dan Penuaan

Penurunan tingkat fertilitas yang sekarang sudah hampir mencapai replacement level 2.14 tahun 2023.

Peradaban Asia Tenggara

Salah satu delegasi dari Malaysia, Howard Lee Chuan How mengatakan dalam konferensi ini bahwa delegasi Malaysia juga mewakili ketamadunan atau peradaban di seluruh Asia Tenggara, termasuk ketamadunan India, China, dan Nusantara.

Sebagai sebuah negara yang terdiri dari banyak kaum, agama dan keturunan, Malaysia memang satu contoh dari berbagai budaya yang di satukan dalam satu tempat, khususnya dalam isu-isu kependudukan dan juga pembangunan, termasuk lansia.

°Hasil diskusi nanti akan kami bawa ke parlemen dan partai-partai politik masing-masing, di mana akan menjadi pengaruh besar untuk mengubah diskurs di masyarakat khalayak ramai," ucapnya.

"Saya akan fokus kepada perbincangan yang inovatif di Malaysia khususnya dalam bidang lanjut usia dan bagaimana kita menerapkan nilai-nilai moral murni Asia di Nusantara dan juga membuat kebijakan yang berdasarkan keperluan. Kita reka cipta sesuatu yang khusus untuk lanjut usia," tambahnya.

“Kita perlu mencari jalan keluar yang lebih bahagia, lebih seimbang dan lebih sesuai untuk masa kini dan masa depan,” ujar Lee.

(Syahruddin/sajada.id)

× Image