Home > Fiqih

Ulama Syafii: Ukuran Air Dua Qullah adalah....

Ukurannya adalah 60 cm persegi.

Dr. Musthofa Al-Khin dkk, Al-Fiqh Al-Manhaji, jilid 1 hlm 34), mengatakan, yang dimaksud dua qullah itu berukuran 192,857 kilogram (kg). Ukuran untuk wadah atau tempat yang mampu menampung air sebanyak 192,857 kg itu berukuran panjang wadah 60 cm, tinggi 60 cm, dan lebar wadah juga 60 cm. Ukuran 60 cm itu setara dengan satu dzira’.

Baca Juga: Penyesalan Sya'ban

Berbeda dengan pendapat Musthofa Al-Khin di atas, KH. Afifuddin Muhajir dalam syarah taqrib-nya menyebut air dua qullah setara dengan 270 liter. Kiai Afif mendapatkan angka ini dari Kitab Al-Fiqhul Islami wa Adillatuhu karya Syekh Wahbah Az-Zuhayli.

وهي تساوي مائتين وسبعين (270) لترا وقدرهما بالمساحة في مكان مربع ذراع وربع (=8،91 سم) طولا وعرضا وعمقا بالذراع المتوسط

“Ia (dua qullah) memiliki volume setara dengan 270 liter (air). Ukuran keduanya (dua qullah) bila ditempatkan pada sebuah wadah persegi empat adalah wadah dengan panjang, lebar, dan kedalaman dengan 1,25 hasta standar (atau setara dengan 91,8 cm).” (Lihat KH Afifuddin Muhajir, Fathul Mujibil Qarib, [Situbondo, Al-Maktabah Al-As‘adiyyah: 2014 M/1434 H], hlm. 10). Ukuran ini dapat dijadikan acuan untuk menetapkan wadah air dan daya tampungnya dalam kaitannya dengan hitungan qullah air.

Baca Juga: Lima Hal yang Membatalkan Wudhu

Apakah air yang ada di bak kamar mandi, terutama bak mandi di perumahan (komplek) telah mencukupi ukuran dua qullah? Melihat pada pendapat para ulama di atas, jumlah atau ukuran bak mandi di perumahan komplek, belumlah mencukupi. Kecuali ukurannya lebih dari 60 cm per segi.

Demikianlah ukuran air yang bisa dipergunakan untuk bersuci, yakni setara dengan dua qullah. Mayoritas ulama menyepakati ukuran dua qullah itu adalah minimal 60 cm yang meliputi panjang, lebar, dan tinggi yang sama. Wallahu a’lam.

(sajada.id)

Artikel Terkait:

Keutamaan Membaca Shalawat Nabi

A To Z Masalah Wudhu

Cara Membuat Tempat Wudhu yang Baik

10 Keutamaan Wudhu

Bukan Berdiri atau Jongkok, Begini Posisi Wudhu yang Baik

Sehat dengan Wudhu

.

.

Kirim artikel Anda mengenai keagamaan melalui email: infosajada.id@gmail.com

Terima Kasih.

× Image