Home > Hadits

Shalawat Jibril dan Keutamaannya

Banyak sekali keutamaan dan keistimewaan shalawat Jibril.

Shalawat Jibril dan Keutamaannya

Banyak sekali keutamaan dan keistimewaan shalawat Jibril.

Oleh Syahruddin El Fikri

Sahabat Rumah Berkah yang dirahmati Allah.

Allah SWT berfirman dalam surat Al-Ahzab ayat 56 memerintahkan kepada umat manusia, khususnya umat Islam untuk senantiasa bershalawat untuk Nabi Muhammad SAW.

"Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya berselawat untuk Nabi. Wahai orang-orang yang beriman, berselawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam dengan penuh penghormatan kepadanya." (QS. Al Ahzab ayat 56).

Kenapa harus bershalawat kepada Nabi Muhammad SAW? Sebagaimana diriwayatkan; "Ketika Nabi Adam berada di surga, ia merasa heran karena di setiap dinding terukir nama yang indah, yaitu lafadz 'Allah' dan sebelah kirinya ada lafadz 'Muhammad.' Atas hal ini, Nabi Adam bertanya: ‘Ya Allah, siapa Muhammad itu?' Lalu Allah menjawab: 'Wahai Adam jangan cemburu, Muhammad itu kekasih-Ku, Muhammad itu calon nabi akhiruzzaman. Seandainya aku tidak menciptakan Muhammad maka aku tidak akan menciptakan kamu Adam."

Baca Juga; Keutamaan Bershalawat untuk Nabi Muhammad

Dalam riwayat lain, Rasulullah SAW juga bersabda, "Jibril datang kepadaku dan berkata, "Wahai Muhammad, tiada seseorang yang bershalawat kepadamu, kecuali 70 ribu malaikat akan bershalawat kepadamu, dan barangsiapa yang dibacakan shalawat kepadanya oleh para malaikat, maka ia termasuk ahli surga.""

Di antara sekian banyak shalawat, ada salah satu shalawat yang cukup singkat. Shalawat itu dinamakan dengan shalawat Jibril. Dinamakan demikian, karena Malaikat Jibril suka menyebutkan atau bershalawat dengan kalimat tersebut.

Baca Juga:

Kisah Ulama yang Doanya Tertolak karena Sebutir Kurma

Kelompok yang Mengiringi Jenazah

10 Golongan yang Jasadnya Masih Utuh Hingga Hari Kiamat

Buku Sehat dengan Wudhu

× Image