Yuk, Ikut Tilawah Ramadhan Challenge
Menyambut Ramadhan 1443 H, Tahfidz Online (TO) yang didirikan Ustadz Iksan Malik membuat beberapa program Ramadhan untuk menyemangati dan mengajak masyarakat Indonesia agar selalu semangat menjalankan ibadahnya selama Ramadhan.
Tilawah Ramadhan Challenge, mengajak masyarakat Indonesia untuk berlomba-lomba tilawah sebanyak mungkin. Bukan sekadar satu juz, namun sebanyak-banyaknya. Diharapkan beberapa kali khatam selama Ramadhan. Program ini diawali pada bulan Rajab sebagai warming up (pemanasan) menyambut Ramadhan. Alhamdulillah bukan hanya dari Indonesia saja, banyak juga peserta dari Malaysia, dan Brunei Darussalam.
Murajaah Academy atau Murajaah Ramadhan Challenge (MRC), program ini juga bagian dari Tahfidz Online. Upaya untuk menjaga hafalan yang sudah dihafalkan oleh para santri. "Selama Ramadhan, MRC ini mengajak para Penghafal Quran yang sudah punya modal hafalan untuk memperbanyak murajaah sebanyak mungkin setiap harinya selama Ramadhan. Tujuannya agar hafalan santri tidak hilang," ujarnya, Jumat (1/4).
Tajwid Academy Ramadhan, program ini dikhususkan untuk memperbaiki bacaan, berupa bedah buku Tuhfatul Athfal Fii Tajwidil Qur’an, selain itu diselingi dengan tanya jawab dan praktik langsung.
Tajwid Academy ini berkolaborasi dengan Ustadzah Qonitah Dzakiyyah. Ia merupakan alumni terbaik Tahfidz Online yang mampu mengkhatamkan Al-Quran dalam waktu 4 bulan selama di Tahfidz Online, setelah itu mengambil sanad bacaan dan hafalan, pemahaman dan ujian. Insya Allah, ia akan mengisi program ini selama Ramadhan, dan berlanjut setelah Ramadhan.
Seperti sebelumnya, Ramadhan tahun ini, kata Ustadz Iksan, pihak juga akan mengadakan Santunan Buka Bersama (Bukber) berupa paket makanan yang akan dibagikan ke masjid-masjid, panti asuhan di berbagai kota di Indonesia.
Tak hanya itu,..... lanjut ke halaman berikutnya....