Home > Agama

Pada Malam Nisfu Sya'ban Allah Akan Membukakan 300 Pintu Rahmat

Malam Nisfu Sya#039ban juga disebut dengan malam hari rayanya malaikat.

Mengenai kemuliaan dan keistimewaan malam Nisfu Sya’ban ini, juga terdapat sejumlah hadits yang diriwayatkan para sahabat. Antara lain;

“Dari Abu Musa Al-Asy'ari radhiyallahu 'anhu, dari Rasulullah SAW, beliau bersabda: “Allah menampakkan diri pada malam pertengahan bulan Sya'ban, dan mengampuni seluruh makhluk-Nya kecuali orang musyrik atau orang yang suka bertengkar.” (Diriwayatkan oleh Ibnu Majah dan disahihkan oleh Al-Albani dalam Al-Silsilah Al-Shahihah, 1144).

Al-Mubarakfuri dalam Tuhfat-nya, ia berkata: “Ketahuilah, telah disebutkan beberapa hadits mengenai keutamaan malam pertengahan (nisfu) Sya`ban, semuanya itu menunjukkan adanya dasar yang kuat).

Selain itu, sejumlah ulama juga menyebutkan bahwa malam Nisfu Sya'ban adalah malam hari rayanya para malaikat. Hal ini ditegaskan Sayyid Muhammad bin Alawi Al Maliki dalam kitabnya Maa dzaa Fii Sya'baan.

Demikianlah keutamaan dan keistimewaan malam Nisfu Sya’ban, salah satunya Allah akan membukakan 300 pintu rahmat dan pintu langit serta akan memberikan ampunan bagi hamba-hamba-Nya yang beribadah pada malam tersebut. Wallahu A’lam. (sajada.id)

.

Baca Juga:

Amalan bulan Sya'ban

Keutamaan Bulan Sya'ban

Perbanyak Sholawat

Baca Sholawat JIbril Membawa Berkah

Nisfu Sya'ban Hari Raya Malaikat

.

× Image