Empat Negeri Ini Jadi Tempat Diutusnya Nabi dan Rasul
1. Arab Saudi (Makkah dan Madinah)
Arab Saudi khususnya di Makkah dan Madinah, sejumlah Nabi dan Rasul berdakwah di wilayah ini. Sebagaimana dikatakan Sami bin Abdullah Al-Maghluts dalam kitabnya Athlas Tarikh al-Anbiya` wa ar-rusul, ia menjelaskan, ada enam orang nabi dan rasul yang diutus Allah di Makkah dan sekitarnya (Jazirah Arabia). Keenam nabi dan rasul itu adalah Nabi Adam AS, Nabi Ismail AS, Nabi Saleh AS, Nabi Hud AS, Nabi Syuaib AS, dan Nabi Muhammad SAW.
2. Mesir
Mesir adalah negeri para raja. Disinilah Firaun (raja-raja Mesir) berkuasa. Negeri ini telah ada sejak abad ke-32 sebelum masehi (SM), atau sekitar 3200 SM. Sejak Nabi Ibrahim AS, negeri ini sudah ada. Pada saat itu dinasti yang berkuasa adalah dinasti Usrah di era klasik (3200-2160 SM). Selanjutnya, sebelum masa Firaun, sudah didirikan piramida. Itulah yang disebut dengan era Mesir Kuno.
Menurut Sami bin Abdullah Al-Maghluts dalam bukunya Athlas Tarikh al-Anbiya` wa ar-rusul (Atlas Sejarah Nabi dan Rasul), sedikitnya ada empat periode pada masa Mesir Kuno ini. Yakni periode Kerajaan Era Klasik (3200-2160 SM). Pada masa ini terdapat sepuluh dinasti yakni dinasti I-X.
Dalam Al-Quran, Allah mengutus sebanyak 25 Nabi dan Rasul. Dan dari 25 itu, tiga orang Nabi yang diutus ke wilayah Mesir ini. Ketiga Nabi dan Rasul tersebut adalah Yusuf, Musa, dan Harun Alaihimussalam.
Lanjut ke halaman selanjutnya...