Tasyakuran Penutupan Peringatan Hari Santri Nasional di Depok

Tasyakuran Penutupan Peringatan Hari Santri Nasional di Depok
SAJADA.ID, DEPOK —Peringatan Hari Santri Nasional (HSN) 2025 di Kota Depok yang digelar oleh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Depok sejak September hingga puncaknya pada 24 Oktober 2025, berlangsung sukses dan penuh kebersamaan. Hal itu terungkap saat digelarnya acara tasyakur dan evaluasi kegiatan tersebut yang dilaksanakan di RM Saung Tiga, Sawangan, Rabu (5/11/2025).
Acara ini dihadiri jajaran pengurus PCNU, Syuriah, Tanfidziyah, banom, serta lembaga-lembaga di bawah naungan NU.
Hadir dalam kesempatan itu Ketua PCNU Kota Depok KH Ahmad Solechan, Wakil Rais Syuriah KH Hariruddin, KH Jazim, Sekretaris PCNU Ust. H. Khakim Mujayan, Wakil Bendahara Dicky, serta seluruh perwakilan MWC NU se-Kota Depok.
Acara dibuka dengan tawasul dan pembacaan Al-Fatihah yang dipimpin KH Hariruddin, sebagai bentuk penghormatan kepada para muassis (pendiri) Nahdlatul Ulama.

Dalam laporannya, Ketua Panitia Hari Santri Nasional PCNU Kota Depok H. Triyono menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras sehingga rangkaian kegiatan Hari Santri dapat berjalan lancar dan sukses.
"Ini semua karena semangat kebersamaan dan kegotongroyongan kita semua. Tanpa dukungan seluruh banom dan lembaga, acara sebesar ini tak mungkin berjalan dengan baik,” ujar H. Triyono yang juga Wakil Ketua Tanfidziyah PCNU Kota Depok.
Triyono menjelaskan, rangkaian kegiatan peringatan Hari Santri di Depok tahun ini sangat beragam. Mulai dari ziarah makam tokoh dan muassis NU di 12 titik, Santri Fest, pagelaran Pencak Silat oleh Pagar Nusa, lomba Qiroatul Kutub oleh LBM NU, lomba video kreatif oleh LTN NU, hingga Apel Akbar Santri.
Partner of Republika Network. Official Media Yayasan Rumah Berkah Nusantara. email: infosajada.id, Silakan kirimkan info
