TK Islam Nuurusysyifaa Gelar Ramadhan Ceria
TK Islam Nuurusysyifaa’ Gelar Ramadhan Ceria
Oleh Darmawan
SAJADA.ID--Sahabat yang dirahmati Allah SWT. Dari jauh terdengar sayup-sayup lantunan suara anak-anak yang sedang melafalkan bacaan surat-surat pendek al-quran dari dalam kelas TK Islam Nuurusysyifaa’ yang belokasi di Komplek Depkes Sunter Jaya Jakarta.
Sementara disisi luar halaman TK tersebut, nampak sejumah anak saling bantu-membantu membagikan takjil kepada para musafir dan pengendara ojek online yang melintas di depan sekolahnya.
“Hayo, anak-anak hati-hati jangan ketengah jalan membagikan takjilnya, cukup dipinggir saja” seru Kepala TK Islam Nuurusysyifaa’ Suprianingsih yang turun langsung mengawal siswa siswinya membagikan takjil.Sore itu, Kamis (28/3/2024).
TKI Islam Nuurusysyifaa’ mengadakan puncak kegiatan bertajuk “Ramadhan Ceria“ dengan rangkaian acara, khataman membaca Al-quran oleh orang tua murid dan guru, pesantren kilat, penampilan hafalan surat pendek oleh siswa dan siswi TK Islam Nuurusysyifaa’, pembagian takjil kepada musafir dan pengendara ojol, penerimaan dan penyaluran zakat fitrah bekerja sama dengan IGTK dan BAZIS dan ditutup dengan berbuka puasa bersama.
Pada kegiatan ini sejumlah anak tampil untuk membacakan hafalan surat-suat pendek yang disaksikan langsung oleh Ketua DKM Masjid Nuurusysyifaa’ Imam Rifai, bersama dengan jajaran pengurus Yayasan dan para pendiri TK Islam Nuurusysyifaa’.
“Kegiatan ini bagus, kami DKM mendukung sepenuhnya, kegiatan ini harus dikemas sedemikian rupa agar anak-anak yang masih memiliki ingatan yang tinggi berani tampil untuk melafalkan hafalan al-quran,” tambah Imam disela-sela acara.