Home > Agama

Pemimpin Seperti Ini yang Akan Dilindungi Allah

Ada tujuh golongan yang akan mendapatkan perlindungan atau naungan dari Allah di hari kiamat nanti.

Pemimpin Seperti Ini yang Akan Dilindungi Allah

.

Ada tujuh golongan yang akan mendapatkan perlindungan atau naungan dari Allah di hari kiamat nanti.

Oleh Syahruddin El Fikri

SAJADA.ID—Sahabat yang dirahmati Allah SWT.

Pemimpin adalah orang yang diikuti oleh rakyat atau bawahannya. Pemimpin yang baik, niscaya rakyat atau orang yang dipimpinnya juga akan baik. Sebaliknya, bila pemimpin itu zalim, tidak peduli akan nasib orang yang dipimpinnya, maka dia akan mendapatkan kecelakaan nantinya di hari kiamat.

Umat Islam percaya, hari kiamat itu pasti terjadi. Dan percaya kepada hari Kiamat, merupakan bagian dari rukun iman. Hari kiamat akan menjadi pembalasan bagi orang-orang yang beramal, baik amal baik maupun amal yang buruk. Amal yang baik akan mendapatkan balasan kebaikan berupa pahala dan surga. Sebaliknya, amal yang buruk akan mendapatkan balasan keburukan dan siksa neraka.

Pemimpin juga mendapatkan balasan di hari kiamat nanti. Pemimpin seperti apakah yang akan mendapatkan balasan kebaikan dari Allah SWT di hari kiamat nanti?

Dalam sebuah hadits, Rasulullah SAW bersabda;

عَنْ أَبِيْ هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ عَنِ النَّبِيِّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ: سَبْعَةٌ يُظِلُّهُمُ اللهُ فِيْ ظِلِّهِ يَوْمَ لَا ظِلَّ إِلَّا ظِلُّهُ: اَلْإِمَامُ الْعَادِلُ، وَشَابٌّ نَشَأَ بِعِبَادَةِ اللهِ، وَرَجُلٌ قَلْبُهُ مُعَلَّقٌ فِي الْـمَسَاجِدِ، وَرَجُلَانِ تَحَابَّا فِي اللهِ اِجْتَمَعَا عَلَيْهِ وَتَفَرَّقَا عَلَيْهِ، وَرَجُلٌ دَعَتْهُ امْرَأَةٌ ذَاتُ مَنْصِبٍ وَجَمَالٍ، فَقَالَ : إِنِّيْ أَخَافُ اللهَ، وَرَجُلٌ تَصَدَّقَ بِصَدَقَةٍ فَأَخْفَاهَا حَتَّى لَا تَعْلَمَ شِمَالُهُ مَا تُنْفِقُ يَمِيْنُهُ، وَرَجُلٌ ذَكَرَ اللهَ خَالِيًا فَفَاضَتْ عَيْنَاهُ

Dari Abu Hurairah Radhiyallahu anhu, dari Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam , Beliau Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Tujuh golongan yang dinaungi Allâh dalam naungan-Nya pada hari dimana tidak ada naungan kecuali naungan-Nya: (1) Imam yang adil, (2) seorang pemuda yang tumbuh dewasa dalam beribadah kepada Allâh, (3) seorang yang hatinya bergantung ke masjid, (4) dua orang yang saling mencintai di jalan Allâh, keduanya berkumpul karena-Nya dan berpisah karena-Nya, (5) seorang laki-laki yang diajak berzina oleh seorang wanita yang mempunyai kedudukan lagi cantik, lalu ia berkata, ‘Sesungguhnya aku takut kepada Allâh.’ Dan (6) seseorang yang bershadaqah dengan satu shadaqah lalu ia menyembunyikannya sehingga tangan kirinya tidak tahu apa yang diinfaqkan tangan kanannya, serta (7) seseorang yang berdzikir kepada Allâh dalam keadaan sepi lalu ia meneteskan air matanya.” (HR. Bukhari).

Baca Juga: Lurusnya Iman Bergantung pada Lurusnya Hati

Dalam hadits di atas disebutkan, golongan pertama yang akan mendapatkan perlindungan atau naungan dari Allah SWT di hari kiamat nanti adalah imam yang adil. Imam adalah pemimpin. Dan imam yang dimaksud dalam hadits di atas adalah pemimpin yang adil. Pemimpin yang melaksanakan amanah dengan baik, tidak mendahulukan kepentingan pribadi, kelompok atau golongannya. Ia akan mengutamakan kepentingan rakyatnya.

Baca Juga: Malaikat Berebut Mencatat Amal Orang Ini

Pemimpin dalam maksud hadits ini secara umum adalah seorang yang mempunyai kekuasaan besar seperti raja, presiden atau yang mengurusi urusan kaum Muslimin. Dan adil, maksudnya adalah seorang pemimpin yang tunduk dan patuh dalam mengikuti perintah Allâh Azza wa Jalla dengan meletakkan sesuatu pada tempatnya, tanpa melanggar atau melampaui batas dan tidak menyia-nyiakannya.

× Image